Tempat Nongkrong di Batu Malang

Kota Batu merupakan salah satu kota yang banyak di jadikan sebuah tujuan wisata oleh para traveler, banyak tempat-tempat menarik di kota ini menjadikan tempat ini tak pernah sepi dari para wisatawan baik asing maupun lokal yang ingin berlibur di Kota Batu ini.

Sama halnya dengan puncak bogor, di kota batu malang ini juga menyuguhkan berbagai pemandangan alam yang sangat menakjubkan, dan juga banyak pula tempat wisata, tempat nongkrong yang seru yang ada di kota batu malang ini.

Udaranya yang sejuk, pemandangan alamnya menakjubkan dan wargannya yang ramah tamah menjadi sebuah daya tarik tersendiri bagi wisatawan baik lokal maupun asing.

Daftar Tempat Nongkrong Hits Di Malang

Nah pada artikel kali ini, admin dolanbae.web.id akan memberikan informasi mengenai tempat nongkrong yang seru, yang enak, yang ajib dan tentunya pas di kantong.

1. Daun Coklat Cafe

Daun COklat Cafe menjadi salah satu tempat nongkrong di malang yang murah yang admin rekomendasikan, Daun Coklat Cafe ini merupakan salah satu tempat nonkrong favorite para anak muda malang yang sedang hits pada saat ini.

Daun COklat Cafe
Daun COklat Cafe

Konsep Cafe yang unik menjadi salah satu daya tarik tersendiri sehingga banyak pengunjung yang penasaran dan tertarik untuk datang ke Daun Coklat Cafe ini.

Di Daun Coklat Cafe ini kita dapat menikmati berbagai menu yang sangat nikmat dan menggugah selera tanpa perlu mengeluarkan uang banyak, karena menu makanan dan minuman yang di sedikan disini sangat terjangkau.

Selain menikmati hidangan yang sangat nikmat, kamu juga dapat menikmati udara segar dan pemandangan pegunungan yang masya allah yang ada di sekitar caffe daun coklat ini.

Lokasi : Daun Coklat Cafe ini terletak di kawasan wisata Coban Rondo, tepatnya di Desa Pendesari, Kec.Pujon, Kota Batu, Jawa Timur.

2. Campfire Outdoor Cuisine

Campfire Outdoor Cuisine
Campfire Outdoor Cuisine

Campfire Outdoor Cuisine ini merupakan salah satu tempat nongkrong tempat makan yang hits di kota batu, Campfire Outdoor Cuisine sesuai dengan namanya, tempat nongkrong ini mengususng tema outdoor yang terbuka dengan di tambah api unggun yang ada pada setiap meja.

Tempat yang tidak jauh dengan jalan raya membuat tempat ini tidak sulit untuk di temui, dan juga suasana yang nyaman dengan tempat duduk berbentuk lingkaran dan yang empuk di lapisi busa, serta nyala api unggun di tengah meja membuat suasana semakin hangat dan menyenangkan.

Menu yang di sajikan disini juga sangat menggugah selera dari mulai jagung bakar yang bisa di bakar langsung di atas meja, ayam, daging, sosis, dan banyak lainnya, dan soal rasa tidak perlu di tanyakan lagi, harga dari menu yang di sajikan juga sangat terjangkau sehingga tidak membuat kantong kita kempes.

Cafe Romantis ini buka hingga pukul 12 malam, sehingga anda tidak perlu terburu-buru ketika datang sudah malam dan baru memesan makanan.

Lokasi : Campfire Outdoor Cuisine ini berada di Jl.Ir.Soekarno. No.300 / Di depan Hotel Mentari.

3.BataButi Caffee House

BataButi Caffee House
BataButi Caffee House

BataButi Caffee House ini merupakan salah satu tempat nongkrong yang murah dan romantis banget, terletak di sebuah taman yang besar yang indah dengan perpaduan arsitektur dalam dan luar ruangan, keda BataButi Caffee House ini di kelilingi oleh keindahan alam yang sangat menakjubkan.

Salah satu kedai kopi tempat nongkrong hits di malang ini yang menghadap ke jembatan gantung ini memang menjadi salah satu tempat nongkrong tempat makan yang sempurna, karena tidak hanya menyuguhkan berbagai makanan yang lezat dan menggugah selera namun, suasana dan pemandangan yang luar biasa juga terdapat di tempat ini. Menu makanan disini di bandrol dengan harga mulai dari Rp.12.000 sampai dengan Rp.40.000

Lokasi : berada di Araya Megah Str.Nr.9, Taman Indie Complex Araya, Malang.

4. Legend Coffe

legend coffee malang
legend coffee malang

Legend Coffe adalah salah satu tempat nongkrong yang asik dan seru di kota malang, caffe yang berdiri sejak 27 september 2014 ini menjadi salah satu caffe yang selalu ramai di setiap harinya.

Konsep caffe games yang di usung oleh legend coffe ini sukses menarik perhatian masyarakat, terutama para anak muda, Legend Coffee ini menyediakan berbagai games seru seperti Ding Dong, Bilyard, Soccer Table, Ps3. Ps4, X-Box, Dart, Catur dan beberapa permainan seru lainnya.

Caffe dengan konsep game ini sukses menjadi salah satu caffe yang patut kamu kunjungi ketika sedang berada di kota malang, dengan berbagai games seru dan juga menu hidangan yang banyak dengan harga yang terjangkau, menjadikan Legend Coffee cafe yang banyak di kunjungi oleh masyarakat.

Tempat nongkrong di suhat malang ini mulai buka pukul 10.00 pagi hingga pukul 01.00 malam.

Lokasi  : Legend Coffee berada di Jl.Bandung No.22 Klojen, Kota Malang.

5. JaVa Dancer Coffe

JaVa Dancer Coffee
JaVa Dancer Coffee

Bagi warga malang apa lagi para penggermar kopi tentu sudah tidak asing lagi dengan cafe yang satu ini, cafe yang di bangung dan di konsep dengan gaya klasisk ini membuat cafe ini selalu ramai di kunjungi para pengunjung pada malam hari.

JaVa Dancer Coffe merupakan salahs satu cafe yang sudah sangat terkenal di malang, karena cafe ini juga mempolopori kedai kopi di malang jadi wajar saja kalau banyak orang yang berkunjung ke tempat ini hanya untuk menyeduh segelas kopi yang nikmat.

Namun bagi anda yang tidak suka dengan kopi, anda tidak perlu khawatir karena tempat nongkrong di malang 24 jam ini menyediakan berbagai menu makanan dan minuman yang enak dan lezat serta memiliki harga yang terjangkau.

Lokasi : Java Dancer Coffee ini berada di Jl.Jakarta No.59 Malang Jawa Timur.

6. Alun-Alun Kota Malang

Alun-Alun Kota Malang
Alun-Alun Kota Malang

Alun-Alun Kota Malang menjadi salah satu tempat terakhir yang admin rekomendasikan bagi anda yang ingin berlibur atau mencari tempat nongkrong hits d malang.

Tempat nongkrong di malang murah ini merupakan tempat yang selalu ramai akan pengunjung baik siang ataupun malam hari, di alun alun kota malang ini selain kamu dapat menikmati berbagai kuliner di sekitar alun-alun yang murah meriah dan enak-enak kamu juga dapat menikmati udara segar dan sejuk yang ada di kota malang ini.

Salah satu tempat nongkrong di malang 24 jam ini sangat cocok untuk di jadikan sebuah pilihan yang pas bagi kamu yang sedang bingung mencari tempat nongkrong yang muurah yang ada di malang.

Lokasi  : Alun-alun kota malang ini berada di Jl. Jend Basuki Rachmad, Kota Malang Jawa Timur

7. 15 Celcius Skylounge

15 Celcius Skylounge
15 Celcius Skylounge

15 Celcius Skylounge ini adalah salah satu dari tempat romantis yang ada di Batu Malang, tempat nongkrong yang berada di ketinggian 1000mdpl ini memang memiliki pemandangan yang oke banget deh.

Bahkan di siang hari saja di tempat ini bisa mencapai 15 derajat celcius, cocok untuk pasangan yang baru menikah. hehe.

Menu makanan disini mulai dari 45.000 saja dan minuman disini cuma sekitar 30rban saja loh guys.

Lokasi : Amarta Hills Hotel and Resort, Jalan Abdul Gani Atas, Ngaglik, Kecamatan Batu, Jawa Timur 65311

8. Indigo Cafe & Bistro

Indigo Cafe & Bistro
Indigo Cafe & Bistro

Cafe Indigo & Bistro ini adalah salah satu tempat favorite yang ada di Malang temen-temen, tau ngga kenapa ?

Cafe Cafe Indigo & Bistro ini berada di area persawahan loh temen-temen, tempatnya juga keren abis deh pokoknya, selain dengan tema Indoor cafe ini juga menyediakan area Outdoor yang sering di jadikan tempat hunting oleh pada anak mudah di Malang.

Menu makanan di Cafe Indigo & Bistro ini mulai dari 12rban, dan minumannya mulai dari 8rban, wihhh murah banget kan ? tunggu apalagi yuk buruan mampir hehe

Lokasi : Jl. Raya Dermo No.Kav 164, Dermo, Mulyoagung, Dau, Malang, Jawa Timur 65151

9. Cokelat Klasik Cafe

Cokelat Klasik Cafe
Cokelat Klasik Cafe

Cokelat Klasik Cafe ini berada di kawasan bukit kota Malang temen-temen, tempat ini juga terbilang asyik dan cocok untuk nongkrong bareng temen-temen ataupun pasangan halal kita.

Kenapa ??? karena di Cokelat Klasik Cafe ini itu memiliki view yang gokil abis deh, hawannya juga sejuk banget ademm pokoknya, cocok untuk bertukar ide dan melampiasakan penat di dalam diri.

Harga menu makanan di Cokelat Klasik Cafe ini mulai dari 10rban aja loh guys.

Lokasi : Pesanggrahan, Batu, Batu City, East Java 65313, Indonesia

10. Bataputi Coffe House

Bataputi Coffee House
Bataputi Coffee House

Bataputi Coffe House ini juga menjadi salah satu cafe romantis yang ada di Batu Malang temen-temen, kenapa ?

Tau ngga, di Bataputi Coffe House ini sering di jadikan tempat untuk memberikan surprize ke orang yang spesial ataupun orang yang di sayang, karena Bataputi Coffe House ini memiliki area outdour yang cukup luas.

Lampu-lampu kuning yang menyinari dan juga di tambah pohon-pohon rindang menjadikan cafe ini begitu romantis.

Harga menu makanan di Cafe ini cuma sekitar 12rban aja, bagaimana ? penasaran ? Yuk langsung aja datangi Bataputi Coffe House.

Lokasi : Jalan Araya Megah No.9, Kompleks Taman Indie, Araya, Malang.

11. Paddy City Resort

Paddy City Resort
Paddy City Resort

Gokil abis deh kalau menurut saya Paddy City Resort ini, lokasinnya yang berada di area persawahan menjadikan tempat ini begitu spesial dan romantis banget temen-temen.

Gemercik air yang mengalir diarea sungai dekat Paddy City Resort ini menambah suasana di tempat ini begitu menenangkan.

Harga menu makanan disini juga cuma 20rban aja loh temen-temen, buruan tunggu apalagi coba ?

Lokasi : Perum Tatasurya Jl. Regulus 9 Tlogomas, Malang

12. Pupuk Bawang Cafe & Dining

Pupuk Bawang Cafe & Dining
Pupuk Bawang Cafe & Dining

Hamparan area persawahan & juga ladang serta rumah penduduk yang berjajar asri menjadikan view dari Pupuk Bawang Cafe & Dining ini semakin indah dan menawan.

Cafe Pupuk Bawang Cafe & Dining ini berada di sebuah kaki Gunung di Malang, hawannya sejuk banget makanannya juga cuma 10rban aja.

Lokasi : Jalan Panglima Sudirman No.116, Pesanggrahan, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur 55313

13. Cafe Sawah Pujon Kidul

Cafe Sawah Pujon Kidul
Cafe Sawah Pujon Kidul

Seperti namannya Cafe Sawah Pujon Kidul ini berada di area pedesaan yang memiliki hamparan persawahan yang luas teman-teman.

Cafe unik ini memiliki pemandangan alam yang ciamik abis deh pokoknnya, selain itu makanan di tempat ini juga terkenal enak dan lezat.

Lokasi : Pujon Kidul, Pujon, Malang, Jawa Timur 65391

14. The Clubhouse & Jambuluwuk Resort Batu

The Clubhouse & Jambuluwuk Resort Batu Malang
The Clubhouse & Jambuluwuk Resort Batu Malang

Kalau liburan ke Batu Malang, jangan sampai ngga mengunjungi The Clubhouse ini deh temen-temen, kenapa ?

Cafe yang satu ini didesain ala negeri gingseng korea, selain itu tempat ini juga di kenal sebagai tempat paling romantis di Malang, ehmmm romantis mulu ya dari tadi hehe.

Di Clubhouse ini juga terdapat paket romantic dinner yang istimewa banget deh pokoknnya.

Lokasi : Jambuluwuk Resort Batu, Jalan Trunojoyo No.99, Songgokerto, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65312

15. D’Toengkue Sky Fireplace

d'Toengkoe Cafè & Resto
d’Toengkoe Cafè & Resto

Rekomendasi terakhir dari tempat nongkrong di Batu Malang adalah D’Toengkue Sky Fireplace, loh kenapa memilih D’Toengkue Sky Fireplace ?

D’Toengkue Sky Fireplace ini adalah cafe yang menyajikan menu makanan western ataupun menu makanan Khas Indonesia.

Di tempat ini juga terdapat tungku api unggun yang melayang, tujuannya untuk apa ? yaitu untuk menghangatkan suhu di sekitar D’Toengkue Sky Fireplace, agar pengunjung bisa merasa nyaman dan tidak kedinginan tentunnya.

Lokasi : The Balava Hotel, Gg. 5 No.12, Mergosono, Kedungkandang, Kota Malang, Jawa Timur 65134

Nah itulah beberapa tempat nongkrong yang murah, seru, enak dan romantis yang ada di daerah Malang Kota, untuk kamu yang instagramable harus deh datengin salah satu dari tempat di atas, supaya kamu dapat merasakan serunya tempat nongkrong di atas.

Semoga artikel mengenai tempat nongkrong di batu malang ini dapat memudahkan kamu yang sedang mencari tempat nongkrong yang asik dan murah yang ada di kota malang, atau juga bisa di jadikan salah satu refrensi bagi kamu yang ingin berlibur ke kota malang, demikian terimakasih.

Salam Traveler Guys.

Tinggalkan komentar