Pantai Jungwok

Pantai Selatan di Jogjakarta memiliki pesona yang sangat menarik untuk dijelajahi oleh wisatawan.

Sederet pantai memiliki ciri khasnya masing-masing yang memberikan kekaguman bagi siapa saja yang memandang. Salah satu pantai di Gunung Kidul yang sangat cocok untuk dijelajahi adalah Pantai Jungwok.

Apa saja yang menarik dari pantai satu ini? Fasilitas apa saja yang bisa Anda dapatkan jika datang ke pantai ini? Berikut adalah ulasannya.

Alamat Pantai Jungwok

Destinasi Pantai Jungwook
???? by @ahmadfaizaf

Terletak di bagian selatan wilayah Yogyakarta, Gunung Kidul memiliki garis pantai yang indah dan selalu mendapatkan banyak perhatian wisatawan.

Anda bisa menemukan pantai ini di desa Jepitu, kecamatan Girisubo, kabupaten Gunungkidul, anda memerlukan waktu tiga jam berkendara dari pusat Kota Yogyakarta untuk menuju ke tempat wisata ini.

Atau anda juga bisa mengikuti arahan google maps berikut ini :

Jarak ke Pantai Jungwok ini kurang terkenal jika dibandingkan dengan pantai lain di selatan Yogyakarta.

Jadi ada baiknya jika anda menyiapkan kendaraan pribadi karena jalan menuju Pantai Jungwok melewati banyak tanjakan dan tidak terlalu mulus. Ada beberapa titik jalan yang bahkan cenderung sempit.

Untuk lebih detailnnya anda bisa membaca artikel di arahtekno.com mengenai, cara mengatasi macet ke pantai jungwook Jogja.

Pantai Jungwook Jogja
???? from @pena_petualang

Nah, yang harus Anda ketahui di pantai ini tidak terdapat sinyal operator seluler sama sekali sehingga cocok sekali untuk Anda benar-benar menenggelamkan diri dengan lingkungan sekitar.

Lingkungan di sekitar pantai ini juga terbilang masih bersih dan sangat alami, walaupun garis pantai dengan pesisir cukup pendek dengan jarak 1 kilometer, namun keindahan pantai ini masih menarik untuk dinikmati.

Indahnnya Pantai Jungwook
???? from unsplash.com

Pantai di Gunung Kidul sendiri memiliki mitos Nyi Roro Kidul yang mana jika Anda berenang menggunakan baju hijau akan ikut hanyut diseret oleh Nyi Roro Kidul .

Mitos lain yang kurang diketahui, yang terjadi secara khusus di Kabupaten Gunung Kidul adalah Pulung Gantung.

Dipercayai bahwa jika Anda melihat bola api dengan ekor di ujung jatuh ke area tertentu, pasti ada seseorang yang akan meninggal dengan cara menggantung diri.

Namun itu semua hanyalah mitos belaka yang tidak akan menghentikan wisatawan untuk menjelajahi keindahan Gunung Kidul.

 

Fasilitas Pantai Jungwok

Alamat Pantai Jungwook Jogja
???? by @aniskurlilahsjd

Pantai Jungwok memiliki karakteristik pantai yang berombak dengan permukaan karang yang tajam, di dekat Pantai Jungwok, ada juga banyak pantai lainnya seperti Pantai Wediombo dan Pantai Greweng.

Nah, waktu terbaik jika Anda ingin menjelajahi pantai ini  adalah saat matahari terbit atau matahari turun.

Fasilitas yang bisa Anda dapatkan ketika datang ke tempat wisata satu ini sangat beragam ada banyak pedagang kaki lima yang menawarkan banyak makanan dan minuman.

Adapula tempat yang menyenangkan untuk bersenang-senang jika Anda membawa keluarga termasuk anak-anak seperti gazebo dan payung kafe.

Pantai Jungwook Yogyakarta
???? from @roseliaa

Hal yang sayang  jika Anda lewatkan adalah menghabiskan waktu menikmati pemandangan pantai sambil minum air kelapa dan makan beberapa udang laut.

lagi Anda akan menemukan pantai berpasir putih dengan air laut yang jernih dan pemandangan karang yang indah sebagai pemecah gelombang?

Selain fasilitas gazebo dan makanan, adapula fasilitas pendukung lainnya di Pantai Jungwok di antaranya adalah :

  1. Parkir yang luas
  2. Musholla
  3. Tempat wudhu
  4. Arena luas untuk kemah

 

Harga Tiket Pantai Jungwok

Harga tiket masuk ke pantai jungwok tergolong murah, yaitu hanya dengan membayar 5000 rupiah anda sudah dapat memasuki pantai jungwok ini, berikut adalah beberapa akomodasi yang bisa anda keluarkan ketika berkunjung ke pantai jungwok

Harga Tiket Masuk Pantai Jungwok
Tiket Masuk Rp. 5.000
Biaya Parkir
Motor Rp. 2000
Mobil Rp. 3000
Parkir Menginap
Motor Rp. 5000
Mobil Rp. 10.000

 

Tips ke Pantai Jungwok

Wisata Pantai Jungwook
???? by @satyaki.putra

Pantai Jungwok adalah pantai yang sangat sering dijadikan sebagai tempat untuk berkemah, pantai yang sering dikunjungi segelintir orang ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai pantai pribadi.

Selain tidak didukung oleh sinyal operator, ombaknya pun masih sangat jinak anda masih bisa tidur di pasir tanpa takut  tersapu oleh ombak.

Jika Anda lapar atau haus, masih ada satu atau dua penjaja yang menawarkan minuman dan makanan.

Tapi jangan mengharapkan sesuatu yang mewah karena harganya jauh lebih murah dibandingkan dengan daerah yang lebih ramai, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan jika Anda berwisata ke Pantai Jungwok di antaranya adalah :

Pantai Jungwook Gunung Kidul
???? from @evvaant
  1. Dikarenakan Gunung Kidul berjarak sekitar 2 jam dari pusat kota Yogyakarta, jadi disarankan untuk anda memulai perjalanan sekitar jam 6 pagi karena jalan masih lancar dan sepi.
  2. Jika Anda ingin datang ke pantai Jungwok menggunakan kendaraan pribadi, maka pastikan jika anda menggunakan sepeda motor atau kendaraan MPV dan jangan sampai anda mengendarai sedan karena anda akan membutuhkan kendaraan yang lebih besar untuk membawa Anda menaiki bukit berbatu ke pantai.
  3. Bawa peralatan-peralatan liburan yang Anda butuhkan, kecuali jika Anda datang ke pantai ini hanya untuk menikmati keindahan pantai saja. Namun jika Anda benar-benar ingin liburan, maka bawalah alat pancing sendiri, peralatan renang, peralatan berkemah Anda sendiri.
  4. Saat hujan deras, maka Anda harus menjauhi lokasi perairan yang dalam ada beberapa batu besar di sekitar pantai, jadi berenang bukanlah ide yang bagus, bahkan bisa berbahaya untuk diri Anda.
  5. Jangan lewatkan untuk menangkap momen matahari yang terbenam atau terbit. Di pantai ini matahari terbenam dan terbit dengan sangat indah.
  6. Bawa kamera SLR atau mirrorles yang sudah Anda charger full untuk mengabadikan momen-momen yang menyenangkan selama Anda liburan.
Baca JugaPantai Indrayanti

Jika Anda sudah selesai berwisata di Pantai Jungwok, jangan lupa untuk mampir ke pantai-pantai di dekat Jungwok karena ada sederet pantai yang bisa coba Anda jelajahi selain Jungwok. Selamat berwisata dengan ceria.

Tinggalkan komentar