Pantai di Jakarta

Libur tlah tiba, libur tlah tiba.Hore hore hore…. pernahkah kalian mendengar penggalan lagu tersebut? Ya,itu adalah lagu yang dinyanyikan oleh Tasya Kamila pada tahun 1990-an.

Yaps, Libur memang tlah tiba, saatnya kemasi barang-barang kamu untuk pergi liburan dan pergi dari rutinitas dan kesibukkan bagi anda yang tinggal di kota Jakarta.

Pantai di Jakarta yang lagi Ngehitz 2020

Orang tua akan mengajak buah hatinya untuk berlibur diantaranya berlibur mengunjungi pantai, mendaki gunung, atau bahkan berlibur ke puncak, berikut ini ada beberapa pantai di Jakarta yang layak untuk dikunjungi saat liburan:

1. PLTGU Priok

PLTGU Priok
???? Photo by : @pt.indonesiapower

Setiap weekend pantai ini akan terlihat agak ramai pengunjung, ada yang berenang dan ada juga yang hanya duduk-duduk santai di kursi taman memandang kearah laut.

Di PLTGU Priok ini tidak hanya menikmati keindahan ombaknya saja tetapi PLTGU ini merupakan pantai di Jakarta yang gratis.

Tetapi kalau berenang disini, anak anda harus diawasi krn 20 meter dari bibir pantai lautnya dan sekarang tempat ini sudah ditetapkan sebagai salah satu destinasi wisata pesisir Jakarta.

Tapi jangan khawatir, masuknya tetap gratis hanya parkir kendaraan saja yang dipungut biaya

2. Pantai Marunda BKT

Pantai Marunda BKT
???? by : @mshaibani001

Pantai Marunda BKT merupakan pantai gratis yang terletak di Jakarta Utara yang sebelah kiri (ke arah pantai ) khusus untuk sepeda dan yang suka lari pagi yang sebelah kanan (ke arah pantai) juga untuk kendaraan bermesin.

Di pantai ini bisa menikmati sunset di sore hari ditemani burung-burung,suara deburan ombak yang menepi.

Disana ada transportasi air, kapal penumpang jurusan Marunda-Muara Baru untuk memudahkan orang-orang yang tinggal di rusunawa Marunda

Banten merupakan salah satu provinsi yang terletak paling ujung pulau Jawa dan secara geografis letaknya berdekatan dengan Jawa Barat dan Jakarta.

Berikut ini ada beberapa pantai yang ada di Banten yang memiliki berbagai keindahan dari pantai-pantai yang mempesona,seperti:

 

3. Pantai Sawarna

Pantai Sawarna
???? by : @sawarna_beach

Pantai sawarna merupakan pantai di Banten yang dekat Jakarta  Pantai  sawarna ini salah satu wisata yang paling diminati di Banten karena memiliki warna air yang jernih dan berwarna biru.

 

4. Pantai Bagedur

Pantai Bagedur
???? by : @wisatapantaibagedur

Pantai bagedur terletak di desa Suakamanah,kecamatan Malingping,  kabupaten Lebak, provinsi Banten. Di pantai yang indah ini anda bisa berenang atau sekedar  berjalan-jalan bersama pasangan

 

5. Pantai Carita

Pantai Carita
???? by : @krida_ayu

Pantai carita cocok dikunjungi pada akhir pekan. Pantai yang terletak di provinsi Banten merupakan pantai yang memiliki hamparan pasir putih yang terlihat indah

 

6. Pantai Karang Bolong

Pantai Karang Bolong
???? by : dedendkdn09

Pantai Karangbolong yang berada di provinsi Banten menampilkan tebing karang berupa tirai bebatuan yang berperan sebagai perisai atas hantaman ombak.

Di Pantai Karangbolong, anda tak hanya menikmati batu karang yang berlubang alias karang bolong tetapi juga anda dapat menikmati panorama laut yang sangat mengasyikan

 

7. Pantai Ciputih

Pantai Ciputih
???? Photo by : @betaniahalel .

Pantai Ciputih merupakan salah satu  pantai yang terindah di Banten yang akan membuat anda nyaman saat berlibur.

Pantai yang berada di Provinsi Banten ini menyimpan keindahan pantai dengan hamparan pasir putih nan bersih dan masih alami.

Walaupun masih terkesan masih perawan dan alami karena belum banyak tersentuh oleh tangan manusia,

Kawasatan wisata Pantai Ciputih tetap memiliki penginapan yang bisa anda tempati selama berlibur di pantai nan indah ini.

Ciputih Beach Resort memiliki fasilitas yang mewah dengan harga yang cukup terjangkau.

 

8. Pantai Cihara

Pantai Cihara
???? Photo by : @pujaciptaasmrn_

Pantai Cihara merupakan pantai berpasir putih yang oleh masyarakat setempat disebut dengan Pasir putih.

Di Pantai Cihara ada kolam-kolam alami dijamin anda tidak akan terbawa arus laut karena pada ujung kolam terdapat batu alami yang melindungi kolam.

Waktu terbaik mengunjungi Pantai Cihara adalah saat petang menjelang malam, Karena pada waktu tersebut Anda juga dapat menikmati keindahan sunset di atas cakrawala

Pantai kok sepi? emm, mungkin karena lokasinya yang sulit untuk dijangkau makanya pantai ini sepi pengunjung. Berikut ini adalah pantai yang jarang dikunjungi oleh wisatawan :

 

9. Pantai Marunda

Pantai Marunda
???? Photo by : byusantosa

Pemandangan ditempat wisata di Jakarta Utara ini cukup indah, pantai Marunda merupakan pantai yang sepi di Jakarta  dan suasananya relatif tidak ramai. Pantai Marunda bisa dikunjungi kapan saja secara gratis.

Kita akan menginjak ke Jawa Barat. Seperti yang telah kita sebutkan tadi, di Jawa Barat juga terkenal akan pantai nya lo, yuk kita lihat pantai apa saja yang terletak di Jawa Barat :

 

10. Pantai pangandaran

Pantai pangandaraan
???? Photo by : @buditust

Yang pertama ada pantai pangandaran. Pantai pangandaran adalah  pantai di Jawa Barat.Mata kamu akan begitu tenang dan segar melihatnya, ditambah dengan deburan ombak yang menuju telapak kakimu.

 

11. Pantai Karang Tawulan

Pantai Karang Tawulan
???? Photo by : @kakontarufoto

Yang kedua ada Pantai Karang Tawulan yang gak kalah eksotis dengan lainnya. Pantai ini masih alami nan bersih, lho!

Salah satu daya tariknya adalah ombaknya tidak terlalu besar, sehingga aman jika kamu mau bermain air.

Pada waktu sore hari, anda bisa melihat kawanan burung camar terbang pulang ke sebuah pulau kecil di tengah pantai bernama Nusa Manuk.

 

12. Pantai Ujung Genteng

Pantai Ujung Genteng
???? Photo by : @zcscrt

Yang ketiga adalah pantai Ujung Genteng, yang berada di Desa gunung Batu, Sukabumi, Pantai Ujung Genteng memiliki pasir putih yang halus dan air laut berwarna biru.

Jika kamu ingin bermain air harus berhati-hati karena ombak di pantai ini sangat besar

Pemandangan di pantai Ujung Genteng ini begitu menakjubkan dan sangat cocok untuk dijadikan latar foto bersama orang-orang tersayang.

Beberapa turis dosmestik maupun mancanegara sering berkunjung ke pantai ini untuk menikmati ombak dan pemandangan yang indah di pantai Ujung Genteng

 

13. Pantai Santolo

Pantai Santolo
???? Photo by : @mochamadsiddiq

Yang keempat adalah pantai Santolo, tidak hanya terkenal dengan dodol, garut juga punya pantai yang populer, pantai Santolo namanya.

Lokasinya di Kecamatan Cikelet, Garut. Ombaknya cukup tenang, pasirnya pun bersih dan halus, garis pantainya membentang panjang dengan panorama yang memukau.

 

14. Pantai Madasari

Pantai Madasari
???? Photo by : @haqqun_y

Yang kelima adalah pantai Madasari, pantai yang terletak di Desa Masawah, Pangandaran.

Pantai Madasari masih terdengar cukup asing di telinga, tetapi pemandangannya tidak kalah dari pantai-pantai lainnya, banyak spot foto yang ada di sekitar pantai.

Pantai Madasari memiliki beberapa bebatuan yang bikin pemandangan semakin memukau

Pernahkah pada zaman sekolah dulu kalian pernah mendengar kata anyer? Anyer sendiri dimulai setelah adanya pembangunan jalan pantura sepanjang 1000 km yang menghubungkan kota-kota di Pulau Jawa mulai dari Anyer(Jawa Barat) –Panarukan(Jawa Timur)  oleh Gubernur Herman Willem Daendels, disana terdapat Pantai anyer.

Pantai anyer letaknya sekitar 30 km dari bagian barat Jakarta atau tepatnya ada di Serang,Banten. Pantai ini juga merupakan pantai yang sering dikunjungi oleh wisatawan dari Jakarta dan sekitarnya.

Banyak yang menjadikan pantai Anyer sebagai tujuan wisata karena pantainya yang indah, dari kawasan pantai ini,anda bisa melihat gunung Rakata,anak dari Gunung Krakatau.

Di pantai Anyer juga terdapat mercusuar yang merupakan peninggalan pemerintahan kolonial Belanda.

Tinggalkan komentar